Drawing fase playoff Liga Champions 2025/2026 dijadwalkan berlangsung besok, Jumat (29/1/2026). Potensi Real Madrid untuk kembali bertemu Benfica di babak ini sangat terbuka.
Fase grup Liga Champions musim ini telah usai ditandai dengan digelarnya laga Matchday VIII pada Kamis (29/1/2026) dini hari WIB. Sejumlah hasil mengejutkan mewarnai penutupan fase grup, di mana beberapa tim besar gagal mengamankan tiket langsung ke babak 16 besar.
Salah satu tim yang harus berjuang dari fase playoff adalah Real Madrid. Kekalahan 2-4 dari Benfica di Lisbon pada laga terakhir membuat Los Blancos harus menempuh jalur ini. Madrid finis di posisi kesembilan klasemen dengan mengumpulkan 15 poin, hanya terpaut satu angka dari Manchester City yang berada di urutan kedelapan.
Nasib serupa juga dialami finalis musim lalu, Inter Milan dan Paris Saint-Germain. Keduanya juga harus melalui babak playoff untuk bisa tampil di babak 16 besar. Inter Milan finis di peringkat ke-10 dengan 15 poin, satu poin di atas PSG yang menempati posisi ke-11.
Drawing fase playoff akan diadakan pada Jumat (29/1/2026) mulai pukul 18.00 WIB. Berbeda dengan fase grup, tidak ada proteksi dalam undian ini. Tim dari negara yang sama berpeluang saling berhadapan, bahkan tim yang sudah pernah bertemu di fase grup pun bisa kembali bersua di babak playoff.
Real Madrid dan Benfica berpotensi bertemu kembali karena tim yang finis di peringkat 9 dan 10 klasemen grup akan dipertemukan dengan tim yang finis di peringkat 23 dan 24. Madrid akan berhadapan dengan salah satu dari Bodo/Glimt atau Benfica. Jika kembali bertemu Benfica, Madrid berpeluang membalas kekalahan di matchday VIII yang menggagalkan langkah mereka untuk lolos langsung.
Apabila berhasil melewati babak playoff, Real Madrid berpotensi bertemu dengan Sporting CP atau Manchester City di babak 16 besar.






