Berita

Buronan OPM Pembunuh Danramil Aradide Tertangkap Setelah Kabur dari Lapas Nabire

Advertisement

Seorang anggota Organisasi Papua Merdeka (OPM) berinisial JN berhasil ditangkap oleh aparat kepolisian setelah sebelumnya melarikan diri dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Nabire, Papua Tengah. JN diketahui merupakan salah satu pelaku pembunuhan terhadap Komandan Koramil (Danramil) 1703-4/Aradide, Lettu Inf Oktovianus Sogalrey.

Penangkapan Pelaku Pembunuhan Danramil

Wakapolres Nabire, Kompol Piter Kendek, mengonfirmasi penangkapan tersebut. “Polres Nabire berhasil menangkap salah satu pelaku penembakan yang menewaskan Komandan Koramil (Danramil) 1703-04/Aradide, Letda Inf Oktovianus Sogarlay,” ujar Kompol Piter Kendek dilansir detikSulsel, Rabu (28/1/2026).

JN ditangkap di kawasan Pasir Putih, Distrik Aradide, Kabupaten Paniai, Papua Tengah, pada Rabu (28/1) pagi. Penangkapan ini dilakukan setelah polisi terpaksa menembak JN yang masuk dalam daftar pencarian orang (DPO). Tindakan tersebut diambil karena JN melawan petugas dan berusaha kabur saat akan diamankan kembali.

“JN, narapidana yang melarikan diri dari Lapas dan masuk dalam Daftar Pencarian Orang. JN diketahui menjadi salah satu terduga pelaku yang terlibat langsung dalam pembunuhan Letda Inf Oktovianus Sogarlay dan telah buron sejak tahun lalu,” jelas Piter.

Advertisement

Dua Rekannya Turut Diamankan

Selain JN, polisi juga berhasil menangkap dua rekan JN yang berinisial MD dan DP. Keduanya diamankan terkait kasus pencurian dengan kekerasan (curas) dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor).

“Untuk dua pelaku lainnya berinisial MD dan AP, yang merupakan pelaku kejahatan jalanan. MD diketahui sebagai residivis yang pernah menjalani hukuman pada 2023 dan bebas pada 2024,” ungkapnya.

Advertisement